Akungerti - Bagi pemakai komputer era tahun 2000 an Masih ingat kah dengan Winamp? Software pemutar
musik digital yang populer tersebut akan kembali rilis sebagai aplikasi mobile pada 2019.
Kabar ini langsung disampaikan oleh CEO Radionomy, Alexandre Saboundjian, perusahaan yang
memiliki hak atas aplikasi pemutar musik Winamp.
Aplikasi Winamp untuk iOS dan Android yang akan dirilis tentunya tak hanya memiliki
kemampuan memutar file audio versi desktop, tapi juga mengumpulkan dan mengelompokkan
berbagai jenis dari audio—seperti siaran radio, podcast, hingga agregator musik menjadi satu
aplikasi.
Saat ini kita tentu harus berpindah ke agregator bila ingin mendengar siaran radio, ke
pemutar podcast bila ingin mendengarkan podcast.ini tentu bikin repot pengguna, mengapa tidak mengumpulkan semuanya dalam satu tempat.
Saboundjian enggan merinci bagaimana aplikasi tersebut akan mengumpulkan beragam file audio,
atau apakah aplikasi mobile itu akan mendukung sejumlah platform streaming musik seperti
Spotify dan Apple Music.
Winamp versi desktop juga ada update nya lho!
Aplikasi Winamp versi desktop yang terakhir kali diperbarui pada tahun 2013 lalu juga akan
mendapatkan update pada 18 Oktober 2018. Pembaruan itu tidak memiliki perbedaan
substansial dibanding versi sebelumnya, memperbaiki bug dan membuatnya kompatibel
dengan OS desktop terbaru saat ini.
Meski membutuhkan kurang lebih lima tahun untuk mendapatkan update, Radionomy mengklaim
komunitas pecinta aplikasi Winamp saat ini masih jutaan jumlahnya di seluruh dunia.
bahkan Komunitas ini membuat proyek untuk mengelola Winamp secara mandiri, serta
merilis update tidak resmi agar aplikasi tersebut tetap bisa dipakai
dengan perkembangan sistem operasi.
“Saya pikir Winamp merupakan pemutar musik yang tepat untuk semua orang, dan kami ingin agar
tiap orang memasang Winamp dalam setiap perangkat yang dimilikinya,” pungkas Saboundjian.
Masih misteri apakah tagline khas Winamp akan tetap ada di versi mobile, “It really whips
the llama’s ass.”
Selamat datang kembali Winamp. Semoga bermanfaat. Riyonz.akungerti.com
(Sumber)
Post a Comment